Minggu, 23 Oktober 2011

IBD MATERI 4 MANUSIA dan CINTA KASIH



Assalamualaikum ....

Rangkuman :
Manusia dan Cinta Kasih
Kita sebagai manusia tentu memiliki rasa cinta dan kasih kepada semua. Cinta adalah kasih sayang dan rasa mengasihi yang dimiliki oleh manusia, tidak setiap individu bisa mengasihi individu lainnya, karna individu yang benar-benar mengasihi individu yang bisa merasakan arti Cinta dan Kasih.
Cinta dan Kasih adalah hal yang lumrah yang dirasakan oleh setiap manusia, karna manusia belum dikatakan sempurna jika belum memiliki Cinta dan Kasih, ketika manusia belum memiliki Cinta dan Kasih, manusia tersebut tidak ubahnya seperti robot.

Cinta dibagi kedalam 3 golongan :

1. Cinta Kepada Tuhan
Setiap orang menyadari bahwa cintanya kepada Thuhannya adalah nyata bukan khayalan, maka dia pasti berusaha untuk mencapai keridloannya secara nyata, dan dia akan mengharuskan dirinya untuk berbuat kebaikan, kebenaran, kejujuran, keadilan dan kebijaksanaan. Kalaupun harus mengumpulkan setitik demi setitik noktah/dzarroh dari kebaikan pasti dilakukannya, atau harus meninggalkan setitik demi setitik noda dari dosa dan kejahatan pasti dilakukannya. Semuanya diupayakan walau dengan bersusah payah, maka segala kelelahan dan keletihan justru menambah nikmat dalam mencapai keridloannya. Tetapi bagi orang yang mengabaikan hati nuraninya sering tidak menyadari cintanya kepada Tuhannya, karena tertutup oleh cintanya kepada dirinya sendiri.

2. Cinta kepada Orang Tua
Rasa cinta bisa membuat hubungan kita dengan orang tua pun bisa menjadi lebih baik. Karena orang tua cinta dan sayang terhadap kita itu sepanjang masa sebaliknya anak kepada orang tua. Tidak peduli dengan keadaan orang tua kita ketika sedang tertimpa musibah, baik dari segi ekonomi, keluarga, berbaring sakit.

3. Cinta kepada Sesama
Tuhan menciptakan ciptaannya berpasang-pasangan, ada yang kaya dan miskin, tua dan muda, ada yang hitam dengan yang putih, ada hujan ada panas, ada senang ada sedih, dan ada laki-laki ada perempuan. Sudah menjadi kodrat bawha lelaki mencintai perempuan dan sebaliknya, dan tentu juga kita harus menyayangi sesama. Terkadang kita susah mengartikan antara cinta dan nafsu. Cinta adalah tulus, tidak mengharapkan imbalan atau menuntut sesuatu, sedangkan nafsu tidak tulus, dan nafsu menuntut sesuatu.

0 komentar:

Posting Komentar

 
;